Simple Keyboard, Ukurannya Kecil dan Nyaman Dipakai

Menulis di Android bukanlah masalah sepele, terutama buat kamu yang agak riwil dengan autocorrect, voice typing, emoji, dan berbagai fitur yang biasanya ditanamkan dalam sebuah keyboard bawaan pabrik. Sama seperti saya, males banget ketika pakai keyboard yang autocorrect-nya menyala, layout-nya bikin bingung, kebanyakan panel sana-sini, dan tentu saja berat banget ketika dijalankan.

Setelah lama menggunakan GBoard, lalu pindah ke Fleksy, akhirnya saya pindah lagi ke Simple Keyboard. Persis seperti namanya, keyboard ini simple, nggak ada fitur macem-macem yang lebih sering nggak terpakai, tapi tetap menyertakan beberapa pengaturan penting untuk personalisasi secukupnya, seperti tema, ukuran, layout, getar, suara, popup, dan beberapa lainnya.

Simple Keyboard pada dasarnya adalah stock Android keyboard, bukan GBoard ya, tapi keyboard aslinya Android yang AOSP. Sama developernya sudah dipermak sehingga cuma ditinggalin beberapa fitur penting saja. Setelah terpasang cuma memakan storage 1.6 MB.

Berikut tampilan pengaturan dari Simple Keyboard: