Hae, kali ini saya mau berbagi tips blogging untuk membuat sistem otentikasi pada wp-admin menjadi tanpa password. Caranya mudah koq, tinggal pasang plugin. π
Jadi gini, metode login seperti ini sebenarnya mirip sama 2FA atau 2 factor authentication yang sudah populer itu. Tapi kalau 2FA kan lebih berfungsi sebagai double check agar benar-benar aman. Nah, login tanpa password atau orang bule biasa nyebut dengan passwordless login ini fungsinya benar-benar menggantikan password.
Pada login form nantinya hanya akan muncul kolom email, setelah email dimasukkan dan tombol “Login” dipencet, akan ada email yang dikirim untuk otentikasi.
Terima kasih kepada Byepass, sebuah layanan untuk mengeliminasi password pada login form. Selama kita cuma pakai nggak lebih dari 10000 challenges, kita bisa pakai layanan ini secara gratis. Baik kan? π
Cara mengintegrasikannya dengan WordPress cukup mudah, sudah ada pluginnya koq. Tinggal pasang, aktifkan, lalu lakukan pengaturan sedikit, dan sistem sudah terintegrasi.
Pasang plugin Byepass melalui menu Plugins pada wp-admin.
Setelah aktif, sambungkan blog kamu dengan layanan Byepass. Pastikan email yang kamu masukkan aktif dan bisa menerima email. Selanjutnya tinggal klik “Get API Keys”
Beres! Sekarang kamu bisa coba sistem login yang baru tanpa harus memasukkan password.
Catatan penting
- Sistem ini sebenarnya punya proses otentikasi yang lebih lama dibanding dengan sistem login konvensional, karena kamu bakal butuh beberap detik untuk menunggu emailnya masuk. Apalagi kalau kamu pakai aplikasi email client yang nggak support push notifications.
- Sistem ini bisa jadi solusi kalau kamu sering lupa password.
Akhir kata, selamat mencoba!
kirain mirip login yang diterapkan google / yahoo, yang akan popup page nanya mau login βyesβ βnoβ di henpon
Memang mirip. Tapi ini via email.